Ustadz Pantun Hadir Di SMPN 13 Kota Tangsel Saat Gelar Acara Maulid Nabi SAW

Grup Radarposbanten
Ciputat-timur
TANGSEL|| Radarberitanasional.co.id-SMPN 13 Kota Tangerang- Selatan Menggelar acara Maulid Nabi Muhammad SAW 1445H Dengan Tema Meneladani Ahlak Rasulullah di era kehidupan Digital. Acara berlangsung di halaman sekolah pada Selasa (31/10/2023).
Dihadiri Penceramah KHTaufiqurrahman,SQ, atau lebih dikenal Ustad (Pantun).Dalam momen itu, Kepala Sekolah SMPN 13 Kota Tangsel Dra. Ratnawati S.pd.MM sangat Meng Apresiasi penuh acara Maulid Nabi yang berlangsung.
“Kami sangat mendukung acara-acara yang sangat mendidik terutama tentang Ke Agama'an bagi siswa-siswi kita, seperti acara hari ini.
Terima kasih kepada Seluruh Siswa-siswi, Osis, Komite, Wali murid, yang telah mempersiapkan hingga acara terselenggara dengan baik dan diikuti dengan baik dengan ambil ilmunya, untuk pembelajaran. “kata Ratna.
Dalam Tausyiahnya KH Taufiqurrahman berpesan khususnya bagi siswa-siswi agar selalu bersholawat dan selalu taat dan patuh kepada Orang Kedua tua kita, patuh pada guru kita, mari kita jadikan momentum Maulid Nabi Muhammad ini sebagai perbaikan dan peningkatan akhlak yang lebih baik.(**Okta )
Redaktur : Taerudin S (Taer).