Warga RT 12/04 PTP.N.Cilenggang Gelar Giat Kerja Bhakti Pembangunan Masjid Jami AT- TAQWA

TANGSEL||Serpong
RBN.CO.ID-Warga RT 12/04 PTP.N.Cilenggang, Serpong melaksanakan kegiatan kerja bakti pembangunan Masjid AT- TAQWA Pada Minggu 26/01/2025.
Kegiatan tersebut di mulai Pada jam 08.00 pagi hingga selesai yang dilakukan oleh Babinsa. Binamas Cilenggang, Para RT, RW serta beberapa tokoh masyarakat.
Aksi kegiatan kerja bhakti juga mendapatkan apresiasi dari salah satu warga RT lain yang melintas, " Allhamdulillah semua kompak pak, dari mulai Babinsa, Binamas, RT dan RW serta warga setempat, ujar Aceng, salah satu warga yang melintas saat pelaksanaan kerja bhakti.
Didik Purbadi, selaku Pengurus Pembangunan Masjid AT- TAQWA, usai Giat Kerja bhakti mengatakan ucapan terimakasih kepada seluruh elemen yang telah membantu dan berpartisipasi dalam pembangunan Masjid ini," sehingga berjalan dengan lancar," kata didik.
“Harapannya, mudah mudahan dengan terbangunnya Masjid ini dapat di manfaatkan sebagai tempat sarana Ibadah dan syiar agama terutama tempat pengajian ibu-ibu dan anak – anak untuk menciptakan Ahlaqul Karimah di masa yang akan datang.
“Semoga dengan pembangunan ini dapat bermanfaat dan mengalir amal jariyah kelak sampai akhirat nanti dan kami berterima kasih kepada warga masyarakat dan pemerintah setempat yang gotong royong bersama mewujudkan masjid ini,”pungkas Didik.
Masyarakat setempat sangat antusias dengan adanya pembangunan Masjid tersebut. hal ini terbukti banyaknya warga yang membantu dari mulai tenaga, makanan hingga material.
Hingga saat ini Untuk Sumbangan dan bantuan pembangunan Masjid AT-Taqwa bisa di Salurkan melalu rekening 7293980971 atas nama majlis Taklim PTP.**( Okta)